Membandung dan Tiket Masuk Wisata Tebing Keraton Bandung 2017

Assalamu'alaikum! Halo Aksarable!
Jumpa lagi dengan Kakang Nasuha dalam tulisan tentang wisata. Kali ini kakang akan menginformasikan tentang harga tiket masuk wisata Tebing Keraton, Bandung bulan September 2017.

TEBING KERATON ADALAH salah satu tempat wisata di Bandung yang memanjakan mata pengunjung dengan hamparan pemandangan bukit nan hijau dari atas tebing. Taman ini dikelola oleh Balai Pengelolaan Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda.
tebing keraton
#SejenakSajak di Tebing Keraton

AKSES KE TEBING KERATON: untuk menuju Tebing Keraton atau Tebing Karaton sebaiknya menggunakan sepeda motor, karena selain tanjakan yang curam dan jalan yang tidak begitu bagus. Jika anda menggunakan kendaraan roda empat atau mobil sah-sah saja, tetapi jarak parkir mobil ke loket tebing keraton cukup jauh. Alangkah baiknya menggunakan sepeda motor untuk parkir di kantin (hanya beberapa belas meter) dekat loket atau pintu masuk tebing keraton. *Motor Laki sangat disarankan. :))
Sebelum sampai ke lokasi parkir atau pintu masuk Tebing Keraton, Aksarable akan dihadapkan dengan seorang juru parkir yang memberhentikan kendaraanmu, untuk dimintai tiket parkir. Adapun gambar tiket parkirnya sebagai berikut:

Setelah cukup puas dengan perjalanan yang berkesan (karena medannya dan sajian pemandangannya) silakan beranjak dari tempat parkir, jangan lupa kunci kendaraanmu (agar tidak pulang duluan) dan lunasi pembayaran dengan sang juru loket dan kau akan diberinya tiket seperti gambar berikut:




Sesungguhnya harga tiket masuknya adalah 17.000 (dalam Rupiah) untuk sekali masuk. Meskipun ditiket memang tertulis 10.000, untuk keterangan lebih lanjut silakan bertanya pada pihak pengelola Tebing Keraton, misal: pada sang juru loket. :))

Demikian informasi yang dapat Kakang sampaikan di tulisan kali ini.

Jaga alam dengan tidak membuang sampah sembarangan dan selamat liburan! :)

Salam Aksarable! Wassalamu'alaikum!

Nasuha Dinata & Pelancong Cihuy

Comments

Post a Comment